26 C
Surabaya

Renungan Suci Peringatan HUT RI Ke-77 Kota Batam Diikuti Kapolres Barelang

JURNALBERITA.ID — BATAM, Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH Bersama Forkopimda Kota Batam mengikuti Upacara Kehormatan dan Renungan Suci untuk memperingati akan jasa para pahlawan Dalam rangka hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 Kota Batam bertempat di TMP Bulan Gebang Kec. Batu Aji. Rabu (17/08/2022) Dini Hari.

Pada kesempatan tersebut Dandim 0316 Batam Letkol inf Galih Bramantyo bertindak sebagai Pimpinan Ape, dan turut hadir Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH , Wakil Walikota Batam H. Amsachar Ahmad, S.sos, M.si, Dandenpom 1/6 Batam Letkol CPM Roby Zulkarnaen S.I.P, Kejari Batam Herlina Setyarini, S.H .M.H, Sekda Kota Batam Jefridin Hamid, Danlanal Batam di wakili oleh Mayor Laut (T) Agung Wijayanto, Kapolsek Batu Aji Kompol Daniel Ganjar Kristanto, S.Sos, S.I.K.

Kemudian di ikuti oleh Pasukan peserta upacara Upacara kehormatan dan renungan suci yang terdiri dari 1 Sst Kodim 0316/Batam, 1 Sst Yon 10 marinir, 1 Sst Yonif 136/RK, 1 Sst Lanal Batam, 1 sst Lanud Batam, 1 Sst Sabhara Polresta Barelang, 1 Sst Brimob Polda Kepri , 1 Sst Satpol PP, 1 sst Gabungan Pama TNI/Polri dan 1 sst OPD Kota Batam.

Renungan suci merupakan rangkaian dalam memperingati HUT Ke-77 Proklamasi Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 2022 itu, ditandai dengan penghormatan kepada pejuang yang gugur memperjuangkan kemerdekaan 77 tahun silam.

Diawali dengan laporan Komandan Upacara kepada Pimpinan Upacara dilanjutkan Penghormatan arwah Pahlawan dipimpin Inspektur Upacara, kemudian Penyalaan Obor serta Pembacaan naskah Apel Kehormatan dan Renungan Suci dan di lanjutkan Mengheningkan cipta kepada arwah Pahlawan.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH mengatakan Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengenang sejarah perjuangan para pahlawan pejuang kemerdekaan RI yang telah gugur demi merebut kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia dari tangan penjajah.

Upacara ini dilaksanakan setiap tahunnya, untuk mengenang arwah para pahlawan yang telah gugur di medan perang pada saat membela negara Republik Indonesia, serta untuk menumbuhkan jiwa patriotisme. “Mari di HUT RI ke-77 ini kita tingkatkan lagi rasa persaudaraan, jaga toleransi antar umat dan golongan, serta jauhi paham-paham radikalisme yang dapat merusak ideologi pancasila yang dapat memecah belah bangsa.
(HMS/SUM/JB01)

Related Post

Bersama 150 Anak Yatim Piatu, PDAM Surya Sembada Surabaya Gelar Acara Buka Puasa Bersama

JURNALBERITA.ID - SURABAYA, Dipenghujung puasa ramdhan 1445 H/2024, PD Air Minum Surya Sembada Kota Surabaya menggelar acara buka puasa bersama 150 anak yatim piatu...

Latest Post