JURNALBERITA.ID – SURABAYA, Ajang silaturahmi ibu-ibu jamaah masjid Al-Wahyu terus dilakukan sebagai upaya mempererat rasa kebersamaan dan persaudaraan Dilingkungan wilayah Rungkut Harapan.
Upayah yang inten dilakukan Bambang Supriyadi dengan merangkul semua kalangan guna terus menjalin kebersamaan diantara warga.
”Kegiatan silaturahmi ini sebagai bentuk dan upaya untuk menjalin rasa persaudaraan dan kebersamaan diantara warga,” kata Bambang, Kamis (03/03/2022) di Surabaya.
Tujuannya hanya untuk sekedar tegur sapa serta menjalin kerukunan warga. Karena dengan begitu rasa kebersamaan bisa terwujud, urainya.
“Bersama dengan warga setempat kita perlu untuk bersilaturahmi. Sebab ajang silaturahmi hal yang dianjurkan oleh rosullilah Muhammad SAW,” terangnya.
Bukan tidak mungkin, sambung Bambang, dengan selalu menjaga tali silaturahmi akan diperpanjang umur dan rejeki juga akan dimudahkan.
”Rasa syukur kita dengan ditunjukkan dengan berkegiatan silaturahmi sesuai anjuran nabi Muhammad SAW,” ujar Bambang.
Pria yang berprofesi sebagai Kepala Regional Jatim Koperasi Sejahtera Bersama ini juga menuturkan, jika dirinya selalu menjaga tali silaturahmi, baik dengan cara hadir di majelis taklim maupun kegiatan senam bersama warga setempat.
”Ya kita secara bersama terus menjaga kebersamaan dan persaudaraan sehingga terap terjalin kerukunan warga,” pungkas pria yang juga sebagai Master of Ceremoni ini. (JB01)